PADANG, KLIKPOSITIF- Satu unit rumah di kawasan Pasar Kambang, Nagari Kambang Barat, Kecamatan Lengayang, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumbar, ludes terbakar, Sabtu 10 Mei 2025.
Kepala Pos Damkar Lengayang, Pessel, Wirman menyampaikan, kebakaran yang melanda rumah di Pasar Kambang tersebut, dilaporkan terjadi sekitar pukul 10.15 WIB.
“Ya, dilaporkan sekitar pukul 10.15 WIB. Pemilik rumah atas nama Riadi Permana umur 42 tahun, alamat Pasar Baru Kambang,” ungkapnya pada Klikpositif.
Ia menjelaskan, kebakaran tersebut pertamakali diketahui saat asap terlihat asap mengepul dari salah satu ruang di rumah yang terbakar.
“Kronologi tiba-tiba api sudah membesar di salah satu ruangan dan kepulan asap terlihat jalan dari kejauhan,” terangnya.
Lanjutnya, api berhasil dipadamkan sekitar pukul 12.15 WIB. Ia mengatakan, penyebab kebakaran diduga akibat arus pendek.
“Dugaan sementara akibat arus listrik, dan api sudah berhasil dipadamkan. Untuk kerugian ditaksir mencapai Rp 350 juta,” ujarnya.