Madura United Vs PSS Sleman, Laga Pamungkas, Penentu Nasib Super Elja Musim Depan

9 hours ago 6

Harianjogja.com, SLEMANPSS Sleman harus menjalani lawatannya ke Stadion Gelora Bangkalan untuk menghadapi Madura United di laga terakhir BRI Liga 1-2024/2025. Bak laga hidup mati, PSS wajib menang jika ingin menjaga asa bertahan di Liga 1.

Meski kompetisi Liga 1 telah mengunci nama Persib Bandung sebagai jawaranya di puncak klasemen, persaingan tim di lingkaran dasar klasemen masih terus berlanjut hingga laga terakhir. Usai menarik PSIS menuju Liga 2 musim depan, jurang degradasi masih mencari dua penghuni untuk dibawa masuk menuju kasta kedua kompetisi liga sepak bola Indonesia. 

BACA JUGA: Madura United vs PSS Sleman: Super Elang Jawa Tetap Optimistis!

Tiga tim di area zona degradasi, Semen Padang, PSS Sleman maupun Barito Putera harus berjuang mati-matian di laga penghabisan bila ingin tetap memastikan posisinya bermain di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Ketiganya akan menjalani laga terakhir secara bersamaan pada Sabtu (24/5/2025) pukul 16.00 WIB dengan lawan-lawab berbeda. Laga tersebut menjadi kesempatan terakhir yang betul-betul final dan akan menentukan nasib bagi ketiganya. 


Sebagai gambaran menuju laga penghabisan, di papan klasemen saat ini Semen Padang berada di urutan 15 klasemen dengan raihan 33 poin, PSS di posisi 16 dengan total 31 poin dan Barito Putera berada di posisi 17 dengan koleksi 31 poin. 


Untuk lolos dari zona degradasi ada dua syarat yang harus terpenuhi bagi PSS Sleman PSS Sleman. Pertama, PSS wajib menang dalam laga tandangnya kontra Madura United. Apabila tak berhasil meraih kemenangan, PSS tak mampu menyusul Semen Padang. 


Jika hanya meraih hasil imbang atas Madura United, PSS hanya mengoleksi 32 poin, selisih satu poin dari Semen Padang yang telah mengoleksi 33 poin. Jika PSS meraih hasil imbang, hasil apapun di laga Semen Padang kontra Arema akan tetap membuat PSS degradasi. Dengan kata lain, kemenangan menjadi kunci pertama jika PSS ingin menjaga asa bertahan di liga.


Menang saja seakan tak cukup. Untuk selamat dari zona degradasi, syarat kedua yang harus terpenuhi yakni Semen Padang harus kalah saat melawan Arema. Jika Semen Padang menang atas Arema, kunci Liga 1 musim depan dipastikan hilang dari tangan Super Elja. Sekalipun PSS menang di laga kontra Madura, total poin PSS hanya 34 sedangkan Semen Padang meraih poin 36 bila menang atas Arema.


Secara klasemen, lawan yang dihadapi PSS di laga pamungkas yakni Madura United unggul dua peringkat di atas PSS. Madura berada di posisi 14 dengan raihan 36 poin sedangkan PSS berada di urutan 16 klasemen dengan koleksi 31 poin. Meski Madura lebih unggul dari segi posisi, jarak keduanya hanya tak terlampau jauh hanya tepaut lima poin.


Sementara itu dari segi Head to Head, Madura unggul tipis atas PSS Sleman di lima pertemuan terakhir. Dalam rekor lima pertandingan terakhir antara Madura dan PSS, Madura keluar sebagai pemenang dua kali dan PSS berhasil menang atas Madura satu kali. Sedangkan dua laga sisanya berakhir seri sama kuat untuk keduanya. 


Meski kalah dari segi Head to Head dan klasemen PSS Sleman datang dengan percaya diri usai meraih tren positif di tiga laga terakhir. Tercatat Super Elja berhasil menang kala berjumpa PSM, PSIS dan Persija di tiga laga sebelumnya. Beda halnya dengan Madura United yang justru menelan dua kekalahan dan hanya meraih satu kemenangan di tiga laga terakhir yang dijalaninya.


Menatap laga krusial ini, Pelatih Kepala PSS, Pieter Huistra datang ke Bangkalan dengan tren positif tiga kemenangan yang diraih timnya. 


"Besok adalah pertandingan terakhir di liga, bagi kami banyak yang perlu kami mainkan di laga selanjutnya. Sejauh ini kami punya tren yang bagus sejauh ini di tiga pertandingan terakhir," ungkap Huistra dalam Pre Match Press Conference pada Jumat (23/5/2025).


Dengan situasi tiga tim yang berdempetan, Huistra memilih fokus kepada tim yang diasuhnya.


"Tiga tim yang sangat dekat, Madura, Padang, dan Sleman. Jadi akan menantang sampai akhirnya. Kami fokus pada permainan kami, tim dan pemain kami," tandasnya. 


Huistra bilang jika timnya punya satu tugas di laga terakhir nanti. Satu tugas itu berupa satu kata yakni menang. 


"Kami hanya punya satu tugas dan kami mencoba untuk memenangkan pertandingan besok," tegasnya. 


"Tugas pertama, tentu saja, mencoba menjauhkan diri dari degradasi. Jadi itulah kenapa kami berjuang untuk besok. Itu tentu sangat penting bagi Sleman," lanjutnya. 


Percaya Rezeki Tak Akan Tergantikan


Pemain sayap PSS Sleman, Riko Simanjuntak yang menjadi salah satu faktor kunci PSS menang di laga terakhir atas Persija tak mau banyak membahas soal persiapan tim. Bagi Riko tak banyak kata-kata lagi yang bisa diungkap.


"Saya tidak membahas tentang persiapan lagi karena sudah habis kata-kata untuk itu karena ini tahu ini pertandingan terakhir kami di musim dan semua juga tahu bagaimana situasi kami di pertandingan terakhir ini," ujarnya. 


Satu hal yang pasti dipercayai Riko, jika rezeki tak akan tergantikan.  "Yang mau saya katakan adalah kami sering mendengar rezeki itu tidak akan pernah tergantikan dan saya juga meyakini itu," tandasnya. 


"Semoga tim PSS bisa keluar dari situasi sulit ini," lanjutnya. 


Berikut gambaran sekilas klasemen saat ini.

15. Semen Padang : 33 Poin, 8 Menang, 9 Seri & 16 Kalah

16. PSS : 31 Poin, 10 Menang, 4 Seri & 19 Kalah

17. Barito Putera: 31 Poin, 7 Menang, 10 Seri & 17 Kalo Kalah 


Head To Head Madura United vs PSS Sleman 

(27/12/2024) PSS Sleman 4-0 Madura United 

(29/3/2024) Madura 0-0 PSS Sleman  

(24/9/2023) PSS Sleman 1 - 1 Madura United 

(11/3/2023) Madura United 2 - 1 PSS Sleman 

(8/12/2022) PSS Sleman 0 - 1 Madura United 

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news