MAN 2 Yogyakarta Torehkan 414 Prestasi Sepanjang 2025

2 hours ago 3

MAN 2 Yogyakarta Torehkan 414 Prestasi Sepanjang 2025 Deretan prestasi MAN 2 Yogyakarta lahir dari ekosistem pendidikan yang terus bertumbuh dan bertransformasi. Ist

JOGJA — Tahun 2025 menjadi tonggak penting bagi MAN 2 Yogyakarta. Madrasah negeri unggulan ini berhasil mencatatkan 414 prestasi di berbagai bidang dan jenjang kompetisi, mulai dari tingkat kabupaten hingga internasional. Capaian tersebut menegaskan konsistensi MAN 2 Yogyakarta dalam membangun pendidikan berkualitas yang berimbang antara prestasi akademik, karakter, dan daya saing global.

Deretan prestasi itu lahir dari ekosistem pendidikan yang terus bertumbuh dan bertransformasi. MAN 2 Yogyakarta mengembangkan diri sebagai madrasah multi tipologi, memadukan keunggulan akademik, riset, kelas khusus olahraga prestasi, Madrasah Plus Keterampilan (broadcasting, film, dan multimedia), madrasah ramah anak, serta madrasah adiwiyata berwawasan lingkungan.

Sepanjang 2025, prestasi MAN 2 Yogyakarta tersebar di berbagai level. Pada kategori kelembagaan madrasah, diraih 1 prestasi nasional, 3 tingkat provinsi, dan 4 tingkat kabupaten. Guru dan tenaga kependidikan turut menyumbang prestasi dengan 1 capaian internasional, 4 nasional, dan 6 provinsi. Kontributor terbesar datang dari peserta didik yang menorehkan 6 prestasi internasional, 116 nasional, 171 provinsi, serta 121 kabupaten. Total keseluruhan mencapai 414 prestasi.

Penguatan kompetensi global juga menjadi perhatian serius madrasah. MAN 2 Yogyakarta menghadirkan pembelajaran bahasa internasional, meliputi Bahasa Inggris, Bahasa Arab, Bahasa Jepang, dan Bahasa Jerman, yang dibimbing oleh guru-guru profesional. Program ini terintegrasi dengan pembelajaran akademik, riset, serta partisipasi dalam kompetisi dan kegiatan berwawasan global.

Sebagai madrasah berbasis riset dan inovasi, MAN 2 Yogyakarta mendorong peserta didik berpikir kritis, kreatif, dan solutif. Program kelas riset, kelas olahraga prestasi, serta Madrasah Plus Keterampilan menjadi ruang aktualisasi potensi siswa. Madrasah juga menyediakan Layanan Belajar Cerdas Istimewa (LBCI) yang telah mengantarkan peserta didik melanjutkan studi ke Fakultas Kedokteran UGM serta program teknik di sejumlah PTN seperti Undip, Unibraw, UNS, dan UPN.

Tidak hanya fokus pada prestasi, MAN 2 Yogyakarta konsisten menanamkan nilai akhlakul karimah melalui pendekatan madrasah ramah anak dan budaya adiwiyata. Peserta didik dibina menjadi pribadi berintegritas, peduli lingkungan, serta memiliki etika sosial yang kuat.

Kepala MAN 2 Yogyakarta, Hartiningsih, S.Pd., M.Pd., menyampaikan apresiasi atas kerja keras seluruh warga madrasah. Menurutnya, capaian prestasi tersebut merupakan hasil kolaborasi, kedisiplinan, dan komitmen bersama dalam menjaga mutu pendidikan.

“Prestasi ini lahir dari proses panjang dan budaya kerja yang konsisten. Kami bersyukur madrasah terus tumbuh menjadi ruang yang aman, inspiratif, dan mampu menumbuhkan potensi terbaik peserta didik tanpa meninggalkan nilai akhlak dan karakter,” ujarnya.

Hal senada disampaikan Kepala Tata Usaha MAN 2 Yogyakarta, Isti Wahyuni, S.E., M.M., bersama tim manajemen para wakil kepala urusan Leni, S.Si., M.Pd., Fajar Basuki Rahmat, S.Ag., Afwan Suhaimi, S.Pd., serta Rita Setyowati, S.Pd., M.Pd. Ia menekankan pentingnya tata kelola profesional dan layanan pendukung yang kuat agar prestasi madrasah dapat terus berkelanjutan.

Dengan torehan 414 prestasi sepanjang 2025, MAN 2 Yogyakarta kian meneguhkan posisinya sebagai madrasah unggul yang berkarakter, adaptif terhadap perkembangan zaman, serta berdaya saing global, sekaligus menjadi inspirasi pendidikan Islam modern di tingkat nasional. (Advertorial)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news