Pesilat TSPM Kabupaten Solok Boyong 21 Medali dari Sumatera Championship II Payakumbuh

1 week ago 1

Hayati Motor Padang

Solok, Klikpositif – Kontingen Tapak Suci Putera Muhammadiyah Kabupaten mencatat prestasi gemilang dalam ajang Pencak Silat Sumatera Championship II di Payakumbuh.

Auditorium Politani Payakumbuh menjadi saksi bisu prestasi pesilat TSPM Kabupaten Solok. Total 21 medali berhasil diboyong oleh anak asuh pendekar Zainal Bahri dalam event yang berlangsung dari 31 Oktober-3 November 2024 tersebut.

Baca Juga

“Alhamdulillah, kontingen Pimda 213 Kabupaten Solok meraih 21 keping medali pada event Sumatera Championship II di Payakumbuh,” ungkap Pendekar Zainal Bahri setibanya di Solok, Senin (5/11/2024).

Dari 21 keping medai itu, 12 diantaranya merupakan medali emas. Kemudian 6 perak dan 3 perunggu. Semuanya diperoleh dari kategori usia dini dan pra remaja.

Zainal Bahri mengakui, prestasi yang diraih tidak lepas dari kerja keras para pesilat. Selain dibimbing pelatih yang berpengalaman, juga tidak kalah penting dukungan dari orangtua.

“Latihan keras dan dukungan orang tua, ini hal utama. Dan syukurnya, ini merupakan capaian prestasi yang terbilang besar sejak beberapa kejuaraan terakhir,” papar Zainal Bahri.

Pelatih Tapak Suci Kabupaten Solok, Arif Rahman Hakim mengapresiasi daya juang dan semangat tanding pesilat Kabupaten Solok. Hasil ini merupakan buah dari latihan serius yang dilakukan.

“Semua hasil yang diperoleh buah dari latihan keras, disiplin dan fokus. Buat adik-adik, jangan pernah merasa puas, tetap rendah hati. Walau sudah juara tetap jaga pola latihan,” pesannya.

Daftar Pesilat TSPM Kabupaten Solok Peraih medali

Usia Dini :
1. Beryl Rasyid Harun(A)Emas
2. Arazka Zayan Nadena(A) Perak
3. M.Ali Ar Ridho(A)Emas
4. Benning Bellvania (E)Emas
5. Fathan Nugraha (C)Emas
6. Siti Vela Najiha (K) Emas
7. Fhazim Ramadhan (D) EMas

Pra Remaja :
1. Muhammad Rengga (F)Emas
2. Aqila Nabia Zahira (C)EMas
3. Ladies Yumeldi (F)Perunggu
4. Rocky (F)Perak
5. Nazwa (F)Emas
6. Naura Aqela Zahiya (E)Perak
7. Farid Rahmatullah (E)Perunggu
8. Habib Bur Rahman (C)Emas
9. Muhammad Rangga Pratama (L) Emas
10. Cynthia Hasifa Kalsum (F) Perunggu
11. Chayshar Afadhil (B)Emas
12. Syaifa Hanifa Sera (i)Perunggu
13.Ulfa Alnabila Amanda (C)Perak
14. Ezil Fatma Dira (D)Perak

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news