Ini Alasan Tetap Menempel Kartu E-Toll Saat Melewati Tol Jogja-Solo Segmen Klaten-Prambanan yang Digratiskan

12 hours ago 4

Ini Alasan Tetap Menempel Kartu E-Toll Saat Melewati Tol Jogja-Solo Segmen Klaten-Prambanan yang Digratiskan Gerbang Tol Prambanan setelah dibuka pada Rabu (2/7/2025). - Harian Jogja // Catur Dwi Janati

Harianjogja.com, SLEMAN—Jalan Tol Solo-Jogja-NYIA Kulonprogo Segmen Klaten-Prambanan secara resmi dioperasikan PT Jasamarga Jogja Solo (JMJ) pada Rabu (2/7/2025).

Meski dipastikan masih gratis, pengguna tol diminta tetap menyiapkan kartu uang elektronik (e-toll) saat melewati jalur tol yang terintegrasi dengan Tol Trans Jawa ini.

Menyusul dibukanya Tol Jogja-Solo Segmen Klaten-Prambanan, Direktur Utama PT JMJ, Rudy Hardiansyah mengingatkan kepada pengguna jalan untuk e-toll ketika melewati jalan bebas hambatan ini. Walaupun  jalan tol ini belum diberlakukan tarif, masyarakat kata Rudy harus menyiapkan e-toll karena pengendara tetap diwajibkan menempelkan kartu atau tapping e-toll.

"Saat ini Segmen Klaten-Prambanan terintegrasi dengan jalan tol Trans Jawa dengan sistem transaksi tertutup. Pengguna jalan akan melakukan tapping kartu e-toll asal gerbang tol dalam melakukan pembayarannya," jelas Rudy pada Rabu (2/7/2025).

Pengendara yang masuk maupun keluar dari Gerbang Tol (GT) Klaten maupun GT Prambanan kata Rudy tetap diwajibkan melakukan tapping e-toll.

"Begitu juga untuk masyarakat sekitar yang masuk dari Gerbang Tol Klaten dan GT Prambanan untuk perjalanan keluar dan masuk dari kedua gerbang tol tersebut tetap diwajibkan untuk tapping kartu e-toll untuk melakukan transaksi asal gerbang," tandasnya.

Rudy menjelaskan penempelan kartu e-toll ini penting untuk memastikan kelancaran perjalanan. Terutama bagi pengguna jalan tol yang melanjutkan perjalanan ke Ruas Tol Trans Jawa, baik yang menuju arah Semarang maupun arah Surabaya.

Sebagai simulasi, Rudy menerangkan pengguna jalan dari arah Trans Jawa menuju GT Prambanan hanya akan dikenakan tarif dari GT Banyudono sampai dengan GT Klaten.

Sementara apabila pengguna jalan masuk melalui GT Polanharjo menuju GT Prambanan lanjut Rudy, pengguna jalan tersebut hanya akan dikenakan tarif dari GT Polanharjo sampai dengan GT Klaten.

BACA JUGA: Hendak Menceburkan Diri ke Laut di Parangtritis, Warga Lansia Asal Bogor Selamat

Ditambahkan Rudy, jalan Tol Jogja-Solo memiliki total panjang 96,57 km dengan masa konsesi selama 40 tahun. Jalan tol ini disebut berperan besar dalam mendukung program pemerintah dalam pemerataan infrastruktur di Indonesia.

Proyek ini dibangun dengan maksud untuk meningkatkan kelancaran distribusi barang dan jasa (logistik), pengembangan industri dan pariwisata serta meningkatkan konektivitas di Pulau Jawa. Dengan dibukanya segmen Klaten-Prambanan, maka total panjang jalan tol Solo-Jogja-NYIA Kulonprogo yang telah dioperasikan saat ini mencapai sepanjang 31,8 km.

Diakhir, PT JMJ menghimbau kepada seluruh pengguna jalan agar mengantisipasi perjalanan, memastikan kendaraan dalam keadaan prima, saldo kartu uang elektronik cukup, dan mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan. Pengendara diminta selalu berhati-hati dan menaati rambu-rambu terutama di sekitar lokasi pekerjaan. Informasi terkini terkait jalan tol dapat menghubungi One Call Center 24 jam di nomor 14080 dan mengunduh aplikasi Travoy untuk pengguna iOS dan Android.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news