Harga Yamaha NMax Turbo danamp; Varian Lain di Akhir 2024, Ayo Buru Promonya!

1 month ago 25

SOLO – Di akhir 2024, Yamaha NMAX "TURBO" masih menjadi sepeda motor yang paling banyak mencuri para perhatian bikers otomotif Tanah Air dengan harga yang lumayan worth.

Di waktu-waktu menjelang pergantian tahun, kamu bahkan bisa mendapatkan Yamaha NMAX “TURBO” dengan harga yang lebih terjangkau karena segudang promo yang ditawarkan.

Harga Yamaha NMAX “TURBO” (OTR Jakarta)

1. NMAX "TURBO" Tech Max Ultimate: Rp45.405.000

2. NMAX "TURBO" Tech Max: Rp43.405.000

3. NMAX "TURBO": Rp37.905.000

Yamaha memberikan promo besar-besaran untuk pembelian setiap sepeda motor di akhir 2024 ini. Setiap pembeli sepeda motor Yamaha di akhir tahun sampai-sampai bisa berkesempatan menjadi miliarder.

Sebab, Yamaha menyediakan uang tunai senilai Rp1 miliar tanpa potongan pajak untuk satu orang yang beruntung melalui Program Miliarder Yamaha.

Yamaha juga akan membagikan hadiah undian berupa smartphone Apple iPhone setiap bulan kepada pembeli motor Yamaha tipe apa pun di seluruh wilayah di Indonesia. Kamu yang embeli motor Yamaha periode 11 Oktober 2024 hingga 30 Juni 2025 akan mendapatkan satu nomor undian yang berlaku kelipatan. 

Semakin banyak nomor undian yang terdaftar peluang menang akan semakin besar. Seluruh pengundian akan dilaksanakan di bulan Juli 2025. Konsumen dapat mengecek notifikasi informasi terkait partisipasi dalam program undian melalui aplikasi My Yamaha Motor.

Selain kesempatan menjadi miliarder, kamu bisa mendapatkan Yamaha NMAX “TURBO” dengan harga yang lebih terjangkau dengan promo gratis dua kali angsuran untuk pembeli kredit. Promo itu berlaku untuk pembelian sepanjang Desember 2024.

Dengan harga yang semakin terjangkau dengan segundang promo yang ada, Yamaha NMAX "TURBO" masih bisa dicicil dengan program potongan angsuran tersebut. Misalnya, masyarakat mengambil kredit sepeda motor selama 36 bulan akan mendapatkan potongan angsuran dua sehingga cukup mengangsur selama 34 bulan. 

Untuk skema kredit, masyarakat yang telah memenuhi persyaratan seperti KTP, KK, dan ketentuan lainnya membayar uang muka dengan jumlah tertantu. Spesial di akhir 2024, untuk angsuran Yamaha NMAX "TURBO" berkisar Rp1 jutaan saja per bulan. 

Spesifikasi Yamaha NMAX “TURBO”

Dengan harga yang semakin terjangkau itu, kamu bakal mendapatkan sepeda motor dengan performa tinggi, fitur canggih, serta tampilan yang semakin elegan.

Kombinasi teknologi mutakhir dan desain elegan membuat Yamaha NMAX “TURBO” kian diminati, terutama oleh mereka yang menginginkan kenyamanan dalam berkendara jarak jauh maupun sehari-hari.

Salah satu skuter matik (skutik) besar favorit di Indonesia tersebut dibekali mesin 155cc Blue Core, VVA, 4 Valve SOHC. Mesin ini mampu menyemburkan tenaga 11,3 kW di 8.000 rpm dan torsi 14,2 Nm pada 6.500 rpm.

NMAX "TURBO" dilengkapi teknologi terbaru yang sudah banyak dipakai di mobil-mobil modern, namanya Yamaha Electric Continuosly Transmission (YECVT). Teknologi tersebut memudahkan pengendara untuk menghadirkan sensasi TURBO saat berkendara.

Dengan penggunaan teknologi terbaru itu, NMAX “TURBO” memiliki fitur Riding Mode yang menawarkan dua mode berkendara, yaitu T-Mode (Town Commuting) dan juga S-Mode (Sport Touring). Kedua mode tersebut dioperasikan melalui tombol “Mode” pada bagian depan setang kemudi kiri.

Selain adanya Riding Mode, ada juga fitur Y-Shift, dengan tombol pengoperasiannya terletak sisi kiri bawah stang kemudi. Fitur ini memberikan tiga tingkatan mode transmisi, yakni Low (1), Medium (2), dan High (3). 

Fitur ini seperti memberikan sensasi mengoperasikan mobil offroad. Kerennya lagi, NMAX "TURBO" juga dibekali dual channel Anti Lock Braking System (ABS) di dua tipe tertinggi yang bisa mengontrol pengereman makin optimal. Fitur ABS itu semakin tambah cakep dengan adanya rear sub-tank suspension yang bisa membuat pergorma berkendara lebih nyaman di berbagai kondisi jalan. 

Spesifikasinya yang canggih, harga NMAX "TURBO" enggak mahal-mahal banget, tergantung dengan variannya. Yamaha NMAX "TURBO" terdiri dari tiga varian, yakni NMAX "TURBO", NMAX "TURBO" Tech Max, dan NMAX "TURBO" Tech Max Ultimate. Perbedaan tiga varian itu terletak pada electric power socket. Untuk varian NMAX "TURBO" tidak dibekali port type C, sedangkan dua varian lainnya ada. 

Kemudian, varian NMAX "TURBO" Tech Max dan NMAX "TURBO" Tech Max Ultimate terdapat TFT Navigation Display yang memudahkan kamu dalam perjalanan. Sedangkan varian "NMAX" TURBO belum tersedia. Khusus untuk varian NMAX "TURBO" Tech Max Ultimate juga mendapatkan aksesoris performance dumper dan special cover muffler. Ketiga varian itu tersedia dalam warna Magma Black. Khusus varian NMAX "TURBO" juga terdapat warna lain, yaitu Elixir Dark Silver. (***)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news