Maskot Piala Dunia Sepak Bola Pantai 2025 Seychelles 'TiKay'. (https://www.instagram.com/fifa - )
Harianjogja.com, JAKARTA—Maskot TiKay untuk Piala Dunia Sepak Bola Pantai 2025 Seychelles resmi dikenalkan oleh FIFA. Maskot tersebut merupakan perwujudan binatang kura-kura.
TiKay mengambil namanya dari kata dalam bahasa Prancis yang berarti kecil, "petit", dan bentuk pendek dari kata dalam bahasa Kreol Seychelles yang berarti sisik. Demikian dikutip dari laman resmi FIFA, Sabtu (8/3/2025)
BACA JUGA: FIFA Buka Peluang Piala Dunia 2030 Dapat Diikuti 64 Negara
Kura-kura yang gemar bermain sepak bola pantai ini memiliki latar belakang yang cukup panjang. Lahir di antara bukit pasir putih Seychelles, ia merupakan perwujudan pantai yang spektakuler, budaya lokal, dan keanekaragaman hayati negara tuan rumah serta perairan sekitarnya yang masih asli.
Saatnya telah tiba bagi TiKay untuk mewakili Seychelles dan berbagi hasratnya terhadap sepak bola pantai dengan dunia. Maskot Resmi yang karismatik, bersemangat, dan energik ini memancarkan aura kekeluargaan dan kegembiraan yang telah menjadi identik dengan Piala Dunia Sepak Bola Pantai FIFA.
Dengan kehadiran Presiden Seychelles, Wavel Ramkalawan, TiKay tampil perdana di pantai Beau Vallon yang memukau selama klinik sepak bola pantai yang diadakan untuk mempromosikan permainan tersebut di kalangan anak muda setempat, dengan maskot yang memperjuangkan permainan yang adil, kesadaran lingkungan, dan kebanggaan nasional.
Dengan penuh energi yang menular, TiKay menjadi pusat perhatian di acara tersebut, yang mempertemukan lebih dari 40 anak, pelatih, dan anggota tim nasional sepak bola pantai Seychelles.
BACA JUGA: Hasil Copenhagen vs Chelsea UEFA Conference League: Skor 1-2
Beberapa tamu terhormat lainnya juga hadir untuk menyaksikan peresmian TiKay, termasuk Menteri Pemuda, Olahraga, dan Keluarga Marie-Céline Zialor, dan Sekretaris Utama Pengembangan Pemuda dan Olahraga, Ralph Jean-Louis.
"Senang sekali bisa berkenalan dengan TiKay, seorang pemuda yang sangat bersemangat. Dia benar-benar orang yang tepat untuk membuat kita semua bersemangat untuk acara monumental ini," ujar Jean-Louis.
"Kehadirannya tentu saja sangat diapresiasi oleh anak-anak, dan acara itu sendiri merupakan inisiatif yang luar biasa sebagai bagian dari kampanye Be Active, yang mendorong anak-anak muda untuk lebih aktif dan lebih menjaga kesehatan mereka," sambungnya.
Piala Dunia Sepak Bola Pantai 2025 Seychelles rencananya akan digelar pada 1 hingga 11 Mei 2025 di Kota Victoria, Pulaqu Mahe dan merupakan pertama kalinya digelar di negara anggota CAF (Konfederasi Sepak Bola Afrika).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara