Suasana kawasan Malioboro. - Harianjogja - Alfi Annissa Karin
Harianjogja.com, SLEMAN—Dirlantas Polda DIY sekaligus Kasatgasopsda Operasi Lilin Progo 2024, Kombes Pol. Alfian Nurrizal mengungkapkan kawasan Malioboro menjadi salah satu titik utama perhatian dalam agenda pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru. Alfian memprediksi area Malioboro akan dipadati wisatawan saat malam pergantian tahun nanti.
"Sebagai pusat keramaian dan tujuan masyarakat untuk perayaan malam pergantian tahun di Jogja, wilayah ini [Malioboro] diprediksi akan dipadati oleh wisatawan dan masyarakat lokal," kata Alfian pada Rabu (25/12/2024) di sela-sela menerima kunjungan Tim Supervisi Mabes Polri dari Staf Utama Kapolri Bidang Operasi (Stamaops)
Melihat potensi kepadatan wisatawan terjadi di Malioboro, pada malam pergantian tahun nanti Car Free Night atau Malam Bebas Kendaraan kemungkinan akan diterapkan di Malioboro.
BACA JUGA : Satpol PP Jogja Tertibkan Parkir Liar hingga Pelanggar KTR di Kawasan Malioboro
"Kami juga sudah menyiapkan rekayasa arus lalu lintas dan akan memberlakukan Car Free Night yang dimulai pukul 21.00 WIB, sehingga masyarakat tidak terganggu aktivitasnya selama perayaan pergantian tahun baru," tandasnya.
Kunjungan Tim Supervisi Mabes Polri ke wilayah hukum Polda DIY digelar dalam rangka supervisi pengamanan Nataru. Tim yang dipimpin oleh Brigjen Pol. Eko Rudi Sudarto diterima langsung oleh Wakapolda DIY Brigjen Pol. Adi Vivid AB beserta pejabat Polda DIY di gedung Promoter Mapolda DIY.
Dalam supervisi ini, Stamaops menerima paparan langsung dari pejabat utama Polda DIY terkait berbagai persiapan yang telah dilakukan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama periode Nataru. Fokus utama pembahasan adalah pengamanan ibadah Natal, pengaturan arus lalu lintas, hingga rekayasa arus lalu lintas di malam pergantian tahun.
Brigjen Pol. Eko Rudi Sudarto menegaskan supervisi ini bertujuan untuk mengevaluasi dan memperkuat kesiapan jajaran Polda DIY dalam mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat selama Nataru.
"Kunjungan ini sekaligus untuk memastikan pola pengamanan dapat berjalan dengan baik. Dengan demikian, diharapkan perayaan Natal dan Tahun Baru di wilayah DIY dapat berlangsung dengan aman, lancar, dan kondusif," tegasnya.
Seusai menerima, tim supervisi akan melaksanakan pengecekan lapangan di pos pengamanan dan pos pelayanan yang telah tergelar di masing-masing Polres. Pengecekan ini juga untuk menerima laporan terkait aktivitas arus lalu lintas hingga pengamanan dan pelayanan oleh personel Polda DIY yang telah terploting sebelumnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News