Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka (kemeja biru) tengah membagikan hadiah Natal bagi anak-anak yang hadir dalam misa Natal di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Keluarga Allah, Kepatihan Kulon, Jebres, Solo pada Rabu (25/12 - 2024). (Istimewa)
Harianjogja.com, SOLO—Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka menghadiri pelaksanaan misa Natal di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Keluarga Allah, Kepatihan Kulon, Jebres, Solo pada Rabu (25/12/2024). Dalam acara tersebut Gibran membagikan hadiah Natal bagi anak-anak dan menyampaikan pesan dari Presiden RI, Prabowo Subianto.
Putra sulung Presiden ke-7 RI, Joko Widodo tersebut mengaku sudah biasa hadir tiap tahun dalam perayaan Natal di Gereja Widuran (sebutan lain Gereja Keluarga Allah Solo) saat dirinya Wali Kota Solo.
“Terima kasih sekali Pak Pendeta. Ini kebetulan sempat mampir ke Solo dua hari ini tiap tahun kan memang biasanya saya mampir ke sini ya Pak, dulu waktu Wali Kota. Ya ini sekarang ada waktu saya mampir sebentar,” kata dia disambut riuh jemaah yang hadir.
Dalam kesempatan tersebut, Gibran juga menyiapkan hadiah Natal khusus bagi anak-anak yang hadir di gereja siang itu.
“Kebetulan hari ini banyak anak-anak nanti ada kado Natal juga khusus anak-anak,” kata dia disambut tepuk tangan meriah.
Gibran menyampaikan jemaah mendapatkan salam hangat dari Prabowo. Dia berharap momen perayaan Natal tahun ini membawa berkah bagi semuanya.
BACA JUGA: Gelar Open House Natal, Begini Pesan Keuskupan Semarang
"Terima kasih sekali bapak ibu semua, salam hangat dari Bapak Presiden kita, Bapak Prabowo Subianto. Selamat Natal, semoga perayaan Natal tahun ini membawa berkah untuk bapak ibu semua, bapak ibu semua diberikan kesehatan, umur panjang," ucap dia.
Mantan Wali Kota Solo menitipkan pesan agar toleransi di Kota Bengawan selalu dijaga.
Selain itu, juga kepada masyarakat yang akan berlibur agar mengutamakan keselamatan.
"Dan yang selalu saya titipkan di Solo ini adalah toleransinya. Ini selalu sama-sama kita jaga. Dan sekali lagi kita jaga toleransi di Kota Solo seperti di tahun-tahun sebelumnya," ujar Gibran.
"Bapak Ibu mungkin yang hendak berlibur atau mudik di akhir tahun ini saya ucapkan selamat jalan, semoga bisa segera bertemu dengan sanak saudara. Utamakan kesehatan, utamakan keselamatan, dan sekali lagi bapak ibu, karena ini adalah musim penghujan, tetap hati-hati di jalan," ucapnya.
Dikatakan Gibran, Presiden Prabowo selalu berpesan agar libur Natal dan Tahun Baru berjalan aman dan nyaman. Dalam sambutannya, Gibran juga memohon maaf kepada pendeta karena datang mendadak.
Ayah Jan Ether dan La Lembah Manah itu mengatakan alasannya hadir di Gereja Widuran karena ingin mengobati rasa rindu.
“Ini mohon maaf Pak Pendeta, agak mendadak. Tadi baru selesai acara mampir ke sini, mengobati rasa kangen saja," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : espos.id