Netizen Keluhkan Parkir di Bukittinggi : Paling Kacau se-Indonesia

14 hours ago 4

Klikpositif Iklan Hayati

BUKITTINGGI,KLIKPOSITIF – Netizen di sejumlah akun media sosial mengeluhkan masalah parkir di Kota Bukittinggi.

Banyak netizen menyebut tarif tak wajar dan kasarnya pelayanan dari tukang parkir dalam momen lebaran 2025 ini.

Baca Juga

Source/Ig Sudut Bukittinggi

Seperti diketahui, parkir selalu menjadi persoalan di Bukittinggi dari tahun ke tahun akibat keterbatasan lahan dan kurangnya kemampuan pemerintah dalam mengelola parkir.

Seperti unggahan dari akun instagram @sudutbukittinggi, dikutip Sabtu 5 April 2025, terlihat ada seorang tukar parkir lagi mengamuk kepada pengunjung dan mau memukul pakai sendal.

Tak pelak unggahan ini menyita perhatian dari netizen. Lokasi pengambilan video di depan Gedung DPRD Bukittinggi.

Unggahan ini mendapat lebih dari 1000 komentar dari netizen. Banyak netizen mengaku merasa “dipalak” saat parkir di berbagai tempat di Bukittinggi.

“Kami satiok ke Jam Gadang jo honda kasinan, dipalak. Masak parkir 5000, kasa pulo lai, kalau jo oto 20 ribu,” keluh akun @rty*W**.

Netizen lain juga menyoroti masalah yang sama dan menyebut takut berwisata ke Bukittinggi.

“Takut kami berwisata ke Bukittinggi jadinya,” tulis akun @mrwwi****.

Bahkan ada netizen yang menyebut Bukittinggi adalah kota dengan parkiran paling kacau di Indonesia.

“Kota dengan parkiran paling kacau se Indonesia. Jalan utama jadi tempat parkir sehingga mau jalan aja harus pintar biar gak kesenggol dengan mobil atau motor lain,” ungkap @ardian****.

Pantauan KLIKPOSITIF, Bukittinggi memang padat kunjungan selama Lebaran ini. Banyak titik parkir bahkan berada di pinggir jalan sehingga menambah kemacetan.

(*)

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news