KLIKPOSITIF- Tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Sumatera Barat mencatat jumlah korban jiwa akibat bencana di Sumatera Barat mencapai 249 orang hingga Selasa (23/12/2025), malam.
Kasubiddokpol Biddokkes Polda Sumbar, dr. Eka Purnama Sari, menyampaikan data tersebut berdasarkan hasil identifikasi yang dilakukan di seluruh posko DVI yang tersebar di berbagai daerah.
“Jumlah korban meninggal dunia tercatat 249 orang. Dari jumlah tersebut, 221 orang telah teridentifikasi, terdiri dari 110 laki-laki dan 111 perempuan. Sementara itu, 28 korban masih belum teridentifikasi, terdiri dari 12 laki-laki, sembilan perempuan, serta tujuh potongan bagian tubuh,” ungkap dr. Eka dalam keterangan tertulis.
Selain korban meninggal, dilaporkan pula sebanyak 83 orang masih belum ditemukan. Rinciannya, 44 laki-laki dan 39 perempuan. Adapun korban yang saat ini menjalani perawatan berjumlah 20 orang.
“Korban dirawat di beberapa rumah sakit, yakni RSUD Agam sebanyak 17 orang, terdiri dari enam laki-laki dan 11 perempuan. Selanjutnya, RSUD Padang Panjang satu orang laki-laki, RSUD Rasidin Padang satu orang laki-laki, serta satu orang perempuan,” terangnya.
Berikut rincian berdasarkan posko DVI:
Posko DVI Padang (DVI Polresta Padang dan RS Rasidin)
Korban meninggal: 5 orang
Seluruhnya telah teridentifikasi, terdiri dari tiga laki-laki dan dua perempuan.
RS Bhayangkara TK III Padang
Korban meninggal: 67 orang
Teridentifikasi: 48 orang (30 laki-laki dan 18 perempuan)
Belum teridentifikasi: 19 orang, terdiri dari 11 laki-laki, empat perempuan, serta empat potongan bagian tubuh.
Posko DVI Agam
Korban meninggal: 142 orang
Teridentifikasi: 133 orang, terdiri dari 58 laki-laki dan 75 perempuan
Belum teridentifikasi: sembilan orang, terdiri dari dua laki-laki, tiga perempuan, serta empat potongan bagian tubuh.
Posko DVI Pasaman Barat
Korban meninggal: 4 orang
Seluruhnya telah teridentifikasi, terdiri dari tiga laki-laki dan satu perempuan.
Posko DVI Bukittinggi
Korban meninggal: 14 orang
Seluruhnya telah teridentifikasi, masing-masing tujuh laki-laki dan tujuh perempuan.
Posko DVI Padang Panjang
Korban meninggal: 17 orang
Seluruhnya telah teridentifikasi, terdiri dari sembilan laki-laki dan delapan perempuan.
Posko DVI Solok Kota
Tidak terdapat laporan korban meninggal maupun identifikasi hingga saat ini.

3 weeks ago
26



















































