PADANG, KLIKPOSITIF- Kejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Sumatra Barat (Sumbar), kembali menggelar kegiatan donor darah rutin, Kamis 17 April 2025.
Dipimpin, Kajati Sumbar, Yuni Daru Winarsih, seluruh pegawai korps adhyaksa tersebut tampak antusias menyumbangkan darahnya.
Kajati Sumbar Yuni Daru Winarsih mengatakan, kegiatan donor darah yang dilakukan tersebut adalah merupakan program rutin setiap tiga bulan sekali.
Dalam donor darah kali ini, Kejati berhasil mengumpulkan sebanyak 50 kantong darah.
“Alhamdulillah, kita berhasil mengumpulkan sedekah darah kali ini sebanyak 50 kantong,” ungkapnya.
Ia mengatakan, donor darah yang dilakukan tersebut adalah komitmennya sebagai orang nomor satu di Kejati Sumbar itu untuk membantu program kemanusian dalam donor darah. Karena setetes darah sangat berarti bagi nyawa.
“Kita bangga, donor darah ini bisa kita laksanakan dengan lancar dan antusias dari seluruh internal Kejati Sumbar,” terangnya.
Ia menjelaskan, awal, pihaknya hanya menargetkan 20 kantong darah saja. Tapi, dengan antusias yang tinggi, tercapai 50 kantong.
“Kita berharap donor darah ini dapat bermanfaat bagi masyarakat luas yang membutuhkannya. Kami juga berharap Kejari se Sumatera Barat dapat melakukan kegiatam donor darah,” ujar urang nomor satu di Kejati Sumbar itu.