KLIKPOSITIF – PT Hayati Pratama Mandiri (HPM) selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda Sumbar menyoroti pentingnya kesehatan mental sebagai salah satu faktor penentu keselamatan di jalan melalui edukasi bertema “Mental Health on The Road – Berkendara Aman Dimulai dari Pikiran yang Tenang.” Edukasi ini disampaikan oleh instruktur Safety Riding, Benarivo De Frize, yang menekankan bahwa7 kondisi mental pengendara memiliki dampak langsung terhadap kemampuan berkendara.
Menurut Benarivo, berbagai kondisi emosional seperti stres, rasa cemas, marah, hingga hilangnya fokus dapat memperlambat respons pengendara dan meningkatkan risiko pengambilan keputusan berbahaya. “Banyak kecelakaan tidak hanya disebabkan oleh faktor teknis kendaraan, tetapi karena pengendara tidak berada dalam kondisi mental yang stabil,” jelasnya.
Sebelum berkendara, pastikan kondisi mental dalam keadaan tenang dan terkendali, karena stres, marah, atau kehilangan fokus dapat memengaruhi kemampuan mengambil keputusan di jalan. Hindari distraksi seperti ponsel atau pikiran yang terlalu terbagi, dan tetap pusatkan perhatian pada lingkungan sekitar. Saat menghadapi kemacetan atau situasi yang memicu emosi, usahakan untuk tetap sabar dan kendalikan diri agar tidak bereaksi berlebihan.
Jika merasa lelah secara mental atau kewaspadaan mulai menurun, berhentilah sejenak untuk beristirahat dan memulihkan konsentrasi sebelum melanjutkan perjalanan. Dengan pikiran yang stabil, pengendara dapat lebih mudah mengantisipasi risiko dan menjaga keselamatan diri maupun pengguna jalan lainnya.
Honda Hayati melalui tim Safety Riding menegaskan bahwa keselamatan tidak hanya dibangun dari keterampilan dan kondisi motor semata, tetapi juga dari kesiapan mental setiap pengendara. Dengan pendekatan yang lebih holistik, perusahaan berkomitmen menghadirkan edukasi yang menyentuh seluruh aspek berkendara mulai dari teknik, kebiasaan, hingga kesehatan psikologis agar setiap perjalanan menjadi lebih aman, nyaman, dan penuh kesadaran.

3 weeks ago
28



















































