BANDUNG, KLIKPOSITIF – Komisi VI DPR RI melakukan kunjungan kerja ke sejumlah BUMN bidang industri pertahanan. Dalam kunjungan kerja itu, Wakil Ketua Komisi VI DPR Andre Rosiade memperlihatkan becak listrik pesanan Presiden Prabowo Subianto untuk masyarakat.
BUMN bidang industri pertahanan yang dikunjungi Komisi VI DPR yakni Pindad, LEN, PAL, Dahana hingga Dirgantara Indonesia, di Bandung, Jawa Barat (Jabar), Rabu (9/4/2025).
“Dalam kunjungan di PT Pindad itu, kami ingin mengapresiasi Langkah Presiden Prabowo yang memesan 70.000 becak untuk masyarakat Indonesia. Di mana 35.000 di tahun 2025, dan 2026 ini 35.000,” kata Wakil Ketua Fraksi Gerindra DPR RI ini.
Didampingi Dirut PT Pindad Sigit P Santosa, Andre Rosiade memperlihatkan salah satu becak listrik yang dibuat oleh PT Pindad sesuai pesanan Prabowo. Warna becak didominasi warna hitam dan oranye.
“Di mana becak itu akan dibagikan kepada rakyat yang membutuhkan, terutama di Pulau Jawa banyak sekali tukang becak yang berusia tua di 60, 65, 70, yang masih menarik becak untuk sesuap nasi. Untuk itu Komisi VI DPR mengapresiasi langkah Pak Prabowo,” ujar Sekretaris Fraksi Gerindra DPR ini.
Presiden Prabowo diketahui bersimpati kepada tukang becak berusia lanjut yang masih bekerja menggunakan becak. Oleh sebab itu, Andre mendukung Prabowo memberikan becak listrik kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Untuk itu Pak Prabowo sebagai Presiden Republik Indonesia menyediakan 70.000 becak listrik yang akan dibagikan kepada rakyat Indonesia,” imbuh Andre yang juga Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar ini. (*)