Moment Keakraban Wali Kota Makassar dengan Pemain PSM (Dok: Ist).KabarMakassar.com — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin atau Appi, menyampaikan kebanggaan dan optimisme besar terhadap PSM Makassar usai kemenangan tipis 1-0 atas Dewa United pada lanjutan Super League 2025/2026 di Banten International Stadium, Minggu (9/11).
Munafri atau akrab disapa Ai menilai, kemenangan itu sebagai momentum penting untuk kebangkitan Juku Eja.
“Saya sangat gembira PSM memenangkan pertandingan terakhir. Semoga kemenangan ini terus berlanjut,” ujar Appi, saat jamuan makan malam bersama Pelatih Baru dan seluruh pemain PSM, Kamis (13/11).
Appi menyebut kemenangan atas Dewa United harus menjadi pijakan untuk merangkai kemenangan berikutnya. Ia mengajak tim menjaga ritme positif agar PSM bisa kembali pada kejayaan masa lalu.
“Saya berharap kemenangan ini terus kita dapatkan, sehingga kita benar-benar fight mengeluarkan seluruh kemampuan untuk mengembalikan kebanggaan PSM, warga Makassar, dan Sulawesi Selatan,” tegasnya.
Ia menegaskan bahwa seluruh pemain harus menjaga semangat bertarung demi mengembalikan kejayaan klub kebanggaan Sulawesi Selatan tersebut.
“Mari kita fight bersama-sama, keluarkan kemampuan terbaik untuk PSM dan masyarakat Sulawesi Selatan,” tegasnya.
Ia berharap kehadiran Trucha membawa semangat baru yang menguatkan kembali skuad Juku Eja.
“Saya berharap teman-teman punya semangat yang lebih baru lagi, punya kekuatan untuk membangun tim ini. Kebersamaan harus terus dijaga. Segala persoalan dibicarakan secara baik-baik.” harapannya.
Lebih lanjut Appi berkomitmen untuk memperkenalkan filosofi kapal Pinisi kepada seluruh skuad PSM.
“Saya masih punya satu utang untuk membawa kalian naik Pinisi, walaupun tidak jauh. Semoga nanti kita berada dalam suasana yang penuh kegembiraan karena insya Allah kemenangan demi kemenangan akan kita raih kembali.”
Ia mengungkapkan bahwa rencana awal jamuan makan malam sebenarnya akan dilakukan di atas kapal Pinisi sebagai simbol kedekatan emosional antara PSM dan budaya maritim Sulsel.
“Untuk bisa naik Pinisi, menikmati sunset, ngobrol di kapal. Kenapa? Karena sudah bertahun-tahun logo Pinisi ada di logo PSM Makassar,” jelasnya.
Appi menyebut Pinisi sebagai warisan budaya tak benda UNESCO yang sarat makna, penuh nilai moral, dan relevan bagi perjalanan PSM.
“Pinisi ini bukan hanya sekadar kapal. Di dalamnya banyak pesan moral yang wajib diketahui oleh seluruh pemain. Semuanya dibuat dari kayu, bahkan pakunya pun dari kayu. Perahu Pinisi itu punya cerita, punya falsafah, bahkan punya jenis kelamin,” ungkapnya.
Appi berjanji akan segera mewujudkan pelayaran khusus bersama tim PSM. “Ini janji saya yang belum terwujud. Insyaallah kita akan naik Pinisi bersama untuk mengenal lebih dekat falsafah yang ada di dalamnya,” tutup mantan CEO PSM itu.


















































