Justin Hubner Bawa Wolves Tumbangkan Manchester City dengan Skor 3-1

2 months ago 42

Beranda Olahraga Justin Hubner Bawa Wolves Tumbangkan Manchester City dengan Skor 3-1

Justin Hubner Bawa Wolves Tumbangkan Manchester City dengan Skor 3-1 Justin Hubner tampil penuh saat membantu Wolverhampton Wanderers U-21 (Dok : Int).

banner 468x60

KabarMakassar.com — Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner, tampil penuh saat membantu Wolverhampton Wanderers U-21 meraih kemenangan meyakinkan 3-1 atas Manchester City U-21 dalam lanjutan Premier League 2 2024-2025.

Laga berlangsung di Aggborough, Kidderminster, Inggris, Sabtu (25/01) dini hari WIB.

Pemprov Sulsel

Manchester City U-21 sempat unggul cepat lewat gol Emilio Lawrence di menit ke-3.

Namun, Wolves U-21 tampil gemilang di babak kedua dan membalikkan keadaan dengan tiga gol dari Tawanda Chirewa (57′, 75′ penalti) dan Dani Angel (83′).

Justin Hubner diplot sebagai bek kiri dalam skema 3-4-3 oleh pelatih Jamie Collins. Pemain berdarah Indonesia-Belanda itu bekerja keras menjaga area kiri pertahanan dan sukses mematahkan sejumlah serangan Man City U-21.

Penampilannya yang solid memastikan pertahanan Wolves tetap kokoh, terutama setelah mereka unggul.

Laga ini menandai penampilan keempat Justin bersama Wolves U-21 di Premier League 2 musim ini.

Sebelumnya, dia tampil menghadapi Arsenal U-21 (1-3), Aston Villa U-21 (4-0), dan Crystal Palace U-21 (1-0).

Hasil ini menjadi kemenangan manis bagi Wolves U-21, mengingat Manchester City U-21 adalah pemuncak klasemen sementara.

Dengan tambahan tiga poin, Wolves U-21 kini berada di posisi kedelapan dengan koleksi 20 poin dari 12 pertandingan.

Wolves U-21 dijadwalkan bertemu Sunderland U-21 dalam laga keenam Premier League Cup 2024-2025.

Pertandingan akan kembali digelar di Aggborough, Kidderminster, pada 4 Februari 2025 mendatang.

Performa solid Justin Hubner bersama Wolves U-21 memberikan harapan besar untuk perkembangan kariernya.

Pengalaman bermain di level kompetisi seperti Premier League 2 menjadi modal penting bagi pemain Timnas Indonesia itu untuk terus mengasah kemampuan dan tampil di level lebih tinggi.

Navigasi pos

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news