Tausiah Isra’ Mi’raj di Masjid Raya Nanggalo, Wawako Padang Tekankan Nilai Disiplin dan Kejujuran dalam Bermasyarakat

4 days ago 10

TARUNA - hayati

PADANG, KLIKPOSITIF — Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, memberikan tausiah dalam kegiatan tabligh akbar peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah, di Masjid Raya Nagari Nanggalo Surau Gadang, Kecamatan Nanggalo, Selasa (13/1/2026).

Dalam tausiahnya, Maigus Nasir menegaskan bahwa peringatan Isra’ Mi’raj bukan sekadar mengenang peristiwa sejarah perjalanan Nabi Muhammad SAW, tetapi juga menjadi momentum penting untuk memperkuat keimanan, meningkatkan kualitas ibadah, serta meneladani akhlak Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari.

“Isra’ Mi’raj mengajarkan nilai-nilai kedisiplinan, kejujuran, dan tanggung jawab. Nilai-nilai inilah yang sangat relevan untuk kita terapkan dalam kehidupan bermasyarakat dan menjadi fondasi dalam membangun Kota Padang yang religius dan berkarakter,” ujar Maigus Nasir yang juga Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Padang ini.

Baca Juga

Lebih lanjut, Wawako Padang menjelaskan Program Smart Surau sebagai salah satu dari sembilan Program Unggulan (Progul) Pemerintah Kota (Pemko) Padang yang berfokus pada penguatan nilai keagamaan serta pembinaan generasi muda berbasis masjid dan musala.

“Program Smart Surau telah berjalan sejak 26 Juli 2025. Di dalamnya terdapat berbagai aktivasi, seperti Subuh Mubarakah, Remaja Masjid Reborn, Ruang Pembelajaran Digital Masjid, serta fasilitasi Rumah Tahfiz. Program ini membutuhkan dukungan penuh dari jamaah dan masyarakat,” jelasnya.

Peringatan Isra’ Mi’raj yang mengusung tema “Perkuat Iman, Perbaiki Amal, Perbanyak Syukur” turut dihadiri Camat unsur Forkopimca Kecamatan Nanggalo, pengurus dan jamaah masjid, serta tokoh masyarakat, dan elemen masyarakat.

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news