Kantor Kepolisian Kabupaten Takalar SulselKabarMakassar.com — Jajaran anggota Kepolisian Resor (Polres) Takalar mendapatkan jabatan baru serta perpindahan tugas fungsi dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di wilayah kecamatan masing-masing.
Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Rahasia (STR) Nomor STR/01/I/2026 dan STR/01/II/2026, yang merujuk pada Keputusan Kapolres Takalar Nomor KEP/05/01/2026 tertanggal 9 Januari 2026 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polres Takalar.
Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (Kabag SDM) Polres Takalar, AKP Haji Totok Rohyadi, menjelaskan bahwa mutasi ini merupakan bagian dari dinamika organisasi dan penyegaran personel di tubuh Polri, khususnya di wilayah hukum Polres Takalar, Butta Panrannuangku.
“Beberapa personel, khususnya perwira pertama, telah diberhentikan dari jabatan lama dan selanjutnya diangkat dalam jabatan baru sesuai kebutuhan organisasi,” ujar AKP Totok.
Selain perwira pertama, sejumlah personel berpangkat Bintara juga turut mendapatkan penugasan baru pada berbagai unit fungsi, di antaranya Satuan Reserse Kriminal Umum, Satuan Reserse Narkoba, serta Satuan Samapta.
AKP Totok menegaskan bahwa rotasi ini bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme serta kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat.
“Mutasi adalah hal yang wajar sebagai bentuk penyegaran. Setiap anggota yang namanya tercantum diharapkan segera menyesuaikan diri dan bekerja secara maksimal dalam melayani masyarakat,” pungkasnya.
Dalam mutasi tersebut, tercatat tujuh perwira pertama berpangkat Inspektur Polisi Dua (Ipda) dan Inspektur Polisi Satu (Iptu) yang mendapatkan jabatan baru, yaitu:
Iptu Hendra, dari jabatan lama Kaurbin Opsnal Satbinmas, diangkat sebagai Wakapolsek Polongbangkeng Selatan.
Ipda Syarifuddin, sebelumnya Kanit Satreskrim Pidana Umum, mendapat jabatan baru sebagai Kaurbin Opsnal Satuan Binmas.
Ipda Irfin Hasan, Pama Polres Takalar, diangkat sebagai Kanit Reskrim Pidana Umum.
Ipda Abdul Salam, dari jabatan lama Kanit Reskrim Polsek Polongbangkeng Selatan, kini menjabat Kaurbin Opsnal Satresnarkoba.
Ipda Agustino, Pama Polres Takalar, mendapatkan jabatan baru sebagai Pamapta 3 SPKT.
Ipda A. Irna Purnama Kusuma, Pama Polres Takalar, diangkat sebagai Pamapta 2 SPKT.
Ipda Muhamad Rasyidi, Pama Polres Takalar, menjabat Pamapta 1 SPKT.
















































