Beranda News Matangkan Persiapan Jelang Pilkada, KPU Jeneponto Gelar Bimtek ToT
KabarMakassar.com — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jeneponto menggelar Training of Trainer (TOT) fasilitator Bimbingan Teknis (Bimtek) Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pilkada 2024, Selasa (05/11).
Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Pola Kantor Bupati Jeneponto itu melibatkan 493 anggota PPK dan PPS Se-Kabupaten Jeneponto.
Kegiatan ToT ini dibuka oleh Anggota KPU Kabupaten Jeneponto Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, Sapriadi Saleh.
Dalam arahannya, Sapriadi menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini untuk membekali anggota PPK dan anggota PPS agar mampu memberikan bimbingan yang efektif bagi KPPS di wilayahnya masing-masing.
“Hari ini kita melaksanakan TOT untuk teman-teman PPK dan seluruh PPS. Pertama terkait pelantikan KPPS pada tanggal 7, kedua setelah pelantikan, KPPS akan mendapatkan bimtek mengenai tugas dan kewajiban, fungsi, logistik, dan aspek teknis lainnya,” katanya.
Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Jeneponto, Asming S, menyampaikan pelatihan ini bertujuan untuk mempersiapkan PPK dan PPS agar bisa menyampaikan materi dengan benar kepada KPPS. Sehingga, semua pihak dapat menjalankan tugas sesuai standar KPU.
“Harapannya setelah TOT ini, mereka bisa melaksanakan bimtek untuk KPPS setelah dilantik pada 7 November 2024. Nanti kita juga adakan beberapa kali tindak lanjut terkait cara mereka memberikan bimtek,” lanjutnya.
la menuturkan, materi pelatihan TOT ini meliputi berbagai aspek penting seperti kelembagaan, tata kelola logistik, etika penyelenggara, penggunaan SIREKAP (Sistem Rekapitulasi Elektronik), hingga pengisian formulir C hasil berupa Plano.
Pihaknya juga optimis dengan persiapan yang matang, pelaksanaan Pilkada 2024 akan berjalan lebih lancar dibanding pemilu sebelumnya.