Beranda News Debat Kedua Pilkada Bulukumba di Makassar, Polisi Turunkan 60 Personel
KabarMakassar.com –Debat kandidat kedua pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bulukumba yang Rencananya akan berlangsung di Hotel Gammara, Kota Makassar, pada Kamis, 14 November 2024, siap dikawal ketat oleh personel dari Polres Bulukumba.
Rencanaya sebanyak 60 personel Polres Bulukumba yang akan diturunkan untuk memastikan keamanan jalannya debat pamungkas Pilkada Bulukumba 2024 ini.
“Personel kami yang akan turun langsung ke Makassar. Jumlahnya 60 orang,” ungkap Kapolres melalui Kasi Humas Polres Bulukumba, AKP H Marala.
Selain dari Polres Bulukumba, AKP Marala menyampaikan bahwa pengamanan juga akan melibatkan personel kepolisian dari Kota Makassar.
Pihaknya akan menerapkan pengawalan ketat guna mencegah insiden yang dapat mengganggu jalannya debat.
AKP Marala berharap agar debat kedua ini dapat berlangsung aman dan kondusif, sebagaimana debat pertama sebelumnya.
“Kami mengimbau kepada semua pihak untuk sama-sama menjaga keamanan dan kondusifitas debat, sesuai dengan komitmen kita bersama untuk menyelenggarakan Pilkada secara damai,” tambahnya.
Rencananya pengamanan maksimal ini diharapkan dapat menciptakan suasana yang aman dan tertib, sehingga para kandidat dapat menyampaikan visi-misi mereka secara optimal kepada masyarakat.