Bayern Muenchen Dipermalukan Bochum 2-3

17 hours ago 4

Bayern Muenchen Dipermalukan Bochum 2-3 Foto: dpa/picture alliance via Getty I/picture alliance

banner 468x60

KabarMakassar.com — Bayern Muenchen secara mengejutkan takluk 2-3 dari tim papan bawah VfL Bochum dalam laga pekan ke-25 Bundesliga 2024/25 di Allianz Arena, Sabtu (8/3) malam WIB. Padahal, Die Roten sempat unggul dua gol lebih dulu berkat dwigol Raphael Guerreiro, sebelum akhirnya Bochum bangkit dan membalikkan keadaan.

Kekalahan ini tak menggoyahkan posisi Bayern di puncak klasemen dengan 61 poin, unggul delapan angka dari Bayer Leverkusen di posisi kedua. Sementara itu, Bochum masih tertahan di peringkat ke-16 atau zona playoff degradasi dengan 20 poin, hanya terpaut dua angka dari zona aman.

Pemprov Sulsel

Bayern tampil dominan sejak awal dan membuka keunggulan pada menit ke-14. Serge Gnabry melakukan penetrasi ke kotak penalti sebelum memberikan umpan yang diselesaikan dengan sempurna oleh Guerreiro. Enam menit berselang, tuan rumah mendapat hadiah penalti setelah Leroy Sane dijatuhkan Jakov Medic di area terlarang. Namun, eksekusi Gnabry hanya membentur tiang gawang.

Guerreiro kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-28, kali ini memanfaatkan umpan Thomas Mueller. Keunggulan 2-0 tampak mengamankan posisi Bayern, tetapi Bochum memberikan perlawanan sengit.

Tiga menit setelah gol kedua Bayern, tim tamu memperkecil ketertinggalan melalui sepakan keras Medic yang memanfaatkan situasi sepak pojok. Petaka bagi Bayern terjadi pada menit ke-43 ketika Joao Palhinha diganjar kartu merah langsung akibat tekel keras terhadap Giorgos Masouras.

Keunggulan jumlah pemain dimanfaatkan dengan baik oleh Bochum di babak kedua. Pada menit ke-51, mereka menyamakan kedudukan melalui tandukan Ibrahima Sissoko yang menyambut umpan lambung Felix Passlack.

Bayern yang bermain dengan 10 orang mencoba tetap menyerang, tetapi malah kecolongan lewat serangan balik cepat. Matus Bero mencetak gol penentu kemenangan pada menit ke-71, membuat Bochum berbalik unggul 3-2.

Hingga peluit panjang berbunyi, Bayern tak mampu mencetak gol tambahan, sementara Bochum sukses mempertahankan keunggulan mereka. Hasil ini menjadi pukulan telak bagi tim asuhan Vincent Kompany yang sebelumnya tampil impresif di Liga Champions.

Navigasi pos

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news