Laksanakan Kurban, DWP Fokus Bantu Anak Stunting Binaan ASN Pemprov Sulsel

3 weeks ago 22
Laksanakan Kurban, DWP Fokus Bantu Anak Stunting Binaan ASN Pemprov Sulsel Sekretaris Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman bersama Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi Sulawesi Selatan, Melani Simon saat menyalurkan kurban (Dok: Ist)

KabarMakassar.com — Penyaluran kurban dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah dilakukan oleh Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Minggu (08/06).

Berpusat di Kantor DWP Sulsel, penyaluran daging kurban tersebut diberikan kepada anak-anak stunting binaan DWP unit Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, ibu hamil, kaum dhuafa, serta masyarakat yang ada di sekitar kantor.

Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulsel, Jufri Rahman, mengapresiasi langkah mandiri para anggota DWP yang secara sukarela melaksanakan kurban.

“Ini merupakan ikhtiar mandiri dari anggota Dharma Wanita Persatuan Provinsi untuk urunan melakukan kurban,” tukasnya.

Sasaran utama program ini, kata Jufri, adalah anak-anak stunting binaan ASN di setiap unit kerja Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel.

Hal ini sejalan dengan program ASN Bapak atau Bunda Asuh Anak Stunting yang telah menjadi prioritas pemerintah daerah.

Ia menyampaikan, DWP Provinsi di setiap unitnya mempunyai anak stunting binaan untuk diasuh.

“Jadi by name by address, diampu oleh satu ASN atau pejabat di unit kerja tersebut. Sehingga kita berharap dengan keterlibatan ASN, maka anak stunting bisa kita entaskan dan keluar dari stunting,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua DWP Sulsel, Melani Simon Jufri, mengungkapkan rasa bahagianya atas terselenggaranya kegiatan kurban tahun 2025 ini.

“Hari ini kita melakukan kegiatan kurban yang setiap tahunnya menjadi tradisi untuk DWP Sulsel untuk berbagi. Hari ini kita berbagi kepada anak-anak stunting binaan DWP unit, kaum dhuafa, dan lainnya,” imbuhnya.

Ketua Panitia, Andi Hikmawati Winarno, membeberkan hasil urunan dana pribadi yang dipakai untuk melaksanakan kurban.

“DWP Sulsel tahun ini menyembelih dua ekor sapi hasil urunan dana pribadi para anggota yang terkumpul sekitar Rp35 juta,” terangnya.

Selain pemberian daging kurban, DWP Sulsel turut membagikan bingkisan berisi paket cemilan serta kado untuk anak-anak.

Sebelumnya diberitakan, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Melani Simon Jufri membeberkan langkah DWP Sulsel dalam mengatasi stunting.

“Jadi program kita itu disetiap unit OPD DWP memiliki anak stunting satu minimal,” tukasnya di Musyawarah Daerah V DWP Sulsel pada Jumat (16/05).

Ia mengungkapkan jika pihak DWP Sulsel bersinergi dengan Dinas Kesehatan Kota Makassar untuk mendapatkan data anak stunting yang berada di dekat kantor OPD masing-masing.

Melani menyampaikan, pada program yang berjalan hampir satu bulan tersebut sudah ada sekitar 20 anak stunting.

“Kita masih mengumpulkan data dulu, data kita sudah dapatkan dari dinas kesehatan, insya Allah bulan depan kita sudah masuk intervensi bekerja sama dengan PKK,” paparnya.

Lebih jauh, ia mengatakan, jika intervensi yang dilakukan oleh DWP Sulsel dengan menggandeng PKK dan rumah gizi.

“Jadi anak stunting rencananya kita bawa ke rumah gizi dan di rumah gizi itulah bukan hanya diberikan makanan bergizi tapi juga di edukasi,” imbuhnya.

“Orang tuanya di edukasi bagaimana memasak makanan bergizi, bagaimana mengolah makanan supaya sehat, dan pola asuh diajarkan,” sambungnya.

Ia juga menyoroti agar pemberian makanan seperti susu dan telur untuk pencegahan stunting kepada anak harus tepat sasaran.

Navigasi pos

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news