Beranda News Pesan Pjs Wali Kota Makassar: Pastikan Suara Rakyat Terjaga di Pilkada 2024
KabarMakassar.com — Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menekankan pentingnya profesionalisme dan integritas kepada 1.877 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Makassar.
Hal ini disampaikan saat memimpin Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel serta Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar 2024, Sabtu (23/11), di Anjungan Pantai Losari.
Dalam sambutannya, Arwin memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), mulai dari pimpinan hingga pengawas TPS yang bertugas di lapangan. Ia menegaskan bahwa komitmen dan netralitas pengawas adalah fondasi bagi suksesnya proses demokrasi yang adil dan transparan.
“Integritas adalah kunci. Pastikan pemilu berjalan sesuai prinsip keadilan. Komitmen ini tidak hanya menjaga amanah rakyat tetapi juga menghasilkan pemimpin yang benar-benar merepresentasikan keinginan masyarakat,” ujarnya.
Ia mengingatkan bahwa keberhasilan pengawasan akan berdampak langsung pada legitimasi hasil pilkada. Tugas para pengawas, lanjutnya, adalah memastikan suara rakyat tersampaikan tanpa intervensi dari pihak mana pun.
“Tugas kita bukan untuk berpihak kepada pasangan calon, tetapi untuk memastikan aspirasi masyarakat terjaga. Keberhasilan pengawasan akan berkontribusi pada legitimasi hasil pilkada,” tegasnya.
Selain itu, Arwin mengingatkan seluruh pengawas untuk menjaga kesehatan dan kekompakan selama masa tugas. Menurutnya, kerja sama dan semangat kebersamaan sangat penting untuk memastikan kelancaran pemilu.
Di akhir acara, Arwin berpamitan sebagai Pjs Wali Kota Makassar. Ia menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat atas dukungan yang diberikan selama masa jabatannya dan berharap semua pihak terus bekerja sama menjaga stabilitas kota.
“Saya mohon maaf atas segala kekurangan selama menjabat. Semoga semua yang kita lakukan bersama ini menjadi amal ibadah dan membawa manfaat bagi masyarakat Makassar,” tutupnya.
Apel Siaga ini menjadi wujud kesiapan jajaran pengawas untuk memastikan pemilu berjalan lancar, aman, dan jujur. Dengan komitmen penuh dari semua pihak, diharapkan pilkada 2024 menghasilkan pemimpin yang berkualitas dan membawa perubahan positif bagi Kota Makassar.