Kapolda Sulsel Resmikan Ruang Data Polres Sinjai, Tegaskan Komitmen Pelayanan Masyarakat

2 months ago 42

Beranda News Kapolda Sulsel Resmikan Ruang Data Polres Sinjai, Tegaskan Komitmen Pelayanan Masyarakat

24 Januari 202524 Januari 2025

Kapolda Sulsel Resmikan Ruang Data Polres Sinjai, Tegaskan Komitmen Pelayanan Masyarakat (Foto : IST).

banner 468x60

KabarMakassar.com — Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Yudhiawan bersama Ketua Bhayangkari Daerah Sulsel, Ny. Yunita Yudhiawan, melakukan kunjungan kerja di Polres Sinjai pada Kamis (23/01).

Kunjungan ini diawali dengan penyambutan adat berupa pengalungan sarung oleh Kapolres Sinjai, AKBP Harry Azhar serta pemberian buket bunga kepada Ny. Yunita Yudhiawan oleh Ketua Bhayangkari Cabang Sinjai, Ny. Rina Harry. Prosesi penyambutan diikuti dengan Jajar Kehormatan dari personel Polres Sinjai.

Pemprov Sulsel

Sejumlah Pejabat Utama Polda Sulsel turut mendampingi kunjungan ini, di antaranya Irwasda Polda Sulsel, Dirlantas Polda Sulsel, Dansat Brimob Polda Sulsel, Dirsamapta Polda Sulsel, Kabid Propam Polda Sulsel, dan Kaspn Polda Sulsel.

Agenda utama kunjungan Kapolda Sulsel adalah peresmian Ruang Data Bhara Daksa Polres Sinjai, yang ditandai dengan penandatanganan prasasti, pengguntingan pita, dan peninjauan langsung fasilitas ruang data. Gedung ini dirancang sebagai pusat pengelolaan data untuk mendukung kinerja Polres Sinjai.

Dalam arahannya kepada jajaran Polres Sinjai, Kapolda Sulsel menekankan pentingnya bekerja sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sambil menghindari pelanggaran disiplin dan kode etik.

Kapolda juga menyoroti potensi bencana alam di wilayah Sinjai dan menginstruksikan pembentukan tim tanggap bencana. Tim ini akan bertugas melakukan relokasi, pengamanan, monitoring distribusi bantuan, serta membentuk unit medis untuk mengatasi dampak bencana.

Selain itu, Kapolda menyampaikan komitmen tegas dalam pemberantasan narkoba di lingkungan Polri.

“Setiap anggota Polri wajib menjauhi narkoba. Jika terbukti terlibat, baik sebagai pengguna maupun pengedar, akan dikenakan sanksi tegas hingga pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH),” tegas Kapolda.

Kapolda Sulsel juga memaparkan program inovatif dalam mendukung ketahanan pangan, yang melibatkan anggota Polres Sinjai melalui penyuluhan kepada masyarakat. Program ini meliputi pelatihan penanaman jagung varietas unggul, seperti Provit A1 dan Srikandi Putih, yang dipandu oleh Bhabinkamtibmas.

Distribusi hasil panen direncanakan dengan porsi 40% untuk petani, 20% untuk modal budidaya, dan 40% untuk mendukung program ketahanan pangan di desa. Selain itu, Kapolda menginisiasi penyediaan makanan bergizi gratis bagi masyarakat sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan warga.

Kunjungan kerja Kapolda Sulsel ini menegaskan komitmen Polri dalam meningkatkan profesionalisme, pelayanan kepada masyarakat, serta mendukung program strategis di bidang ketahanan pangan

Navigasi pos

Read Entire Article
Jogja News Jogja Politan Jogja Ball Jogja Otote Klik News Makassar news